Membuat Laporan Keuangan Nirlaba sesuai ISAK-35 excel

Aplikasi Keuangan Nirlaba Sesuai ISAK-35 dengan Excel

Yayasan, Organisasi, atau Lembaga non profit lainnya memang dalam penyusunan laporan keuangannya sudah ada update terbaru dimana telah berpedoman pada ISAK-35 yang dulunya PSAK-45. Disini saya ingin berbagi tips atau aplikasi yang dapat mempercepat penyusunan laporan keuangan untuk organisasi nirlaba yang telah menyesuaikan dengan format dari ISAK-35 ini. Bagi yang ingin belajar proses pembuatannya secara mandiri dapat mengikuti prosesnya di link berikut. dan bagi yang ingin langsung menggunakan aplikasinya tanpa harus repot dalam proses pembuatannya bisa konsultasi langsung dengan saya via WA : 0853 9840 0322 semoga bisa membantu ya.

Membuat Aplikasi Keuangan Nirlaba sesuai iSAK-35 excel part 1

Dalam part 1 ini kita akan belajar membuat sheet master data yaitu sheet Profil untuk menampung data organisasi, lanjut membuat Daftar Akun yang menampung data seluruh akun yang digunakan beserta saldo awalnya, Pembuatan sheet Type Akun untuk otomatisasi nantinya dilaporan yang akan dibuat, terakhir adalah format jurnal yang akan dibuat untuk menampung transaksi harian beserta saldonya.

Membuat Aplikasi Keuangan Nirlaba sesuai iSAK-35 excel part 2

Pada sesi ini akan dilakukan penginputan formula pada sheet jurnalnya supaya menjadi acuan bagi kita dalam melakukan otomatisasi ke laporan yang telah disiapkan. Ini adalah hal yang paling penting dilakukan dalam penyusunan laporan keuangan yang saling terintegrasi.

Membuat Aplikasi Keuangan Nirlaba sesuai iSAK-35 excel part 3

Selanjutnya adalah membuat formula yang akan digunakan pada kolom bantu.

Membuat Aplikasi Keuangan Nirlaba sesuai iSAK-35 excel part 4

Dalam sesi ke 4 ini kita akan membuat Buku Besar yang bisa otomatis mengambil data pada jurnal sesuai dengan akun yang dipilih. Buku besar ini untuk memperlihatkan detail transaksi yang terjadi untuk masing-masing akun.

Membuat Aplikasi Keuangan Nirlaba sesuai iSAK-35 excel part 5

Dalam part ini kita lanjutkan pembelajaran terkait pembuatan neraca saldo yang akan merekap saldo dari masing-masing akun yang digunakan, sumber data dari laporan ini adalah mengambil data secara otomatis pada daftar akun yang dibuat serta mengambil saldo pada jurnal transaksi yang telah dimasukkan. proses ini murni dihasilkan secara otomatis setelah memilih periode laporan yang diinginkan.

Membuat Aplikasi Keuangan Nirlaba sesuai iSAK-35 excel part 6

Part 6 ini dilanjutkan dengan membuat format laporan penghasilan konfrehensif atau laporan aktivitas, dalam penyusunan laporan keuangan untuk akuntansi dagang, jasa atau manufaktur maka laporan ini dinamakan Laba Rugi dimana berfungsi untuk menampilkan pendapatan dan biaya yang terjadi selama periode yang dipilih.

Membuat Aplikasi Keuangan Nirlaba sesuai iSAK-35 excel part 7

Dalam video part 7 ini akan dijelaskan terkait pembuatan neraca dan laoporan perubahan aset neto. ini yang paling utama dalam laporan keuangan nirlaba atau dalam akuntansi umum disebut sebagai Neraca dan perubahan modal atau ekuitas.

Membuat Aplikasi Keuangan Nirlaba sesuai iSAK-35 excel part 8

Ini ada seri update yang digunakan untuk membuat laporan arus kas sebagai pelengkap dari aplikasi yang kita gunakan.

Itu tadi proses pembuatan aplikasi keuangan nirlaba sesuai dengan ISAK 35 yang terbaru. Bagi kalian yang tidak ingin membuat dari awal dan hanya ingin langsung menggunakan filenya bisa diskusi lebih lanjut dengan Sarjayadi Awe via WA : 0853 9840 0322. Semoga semua informasi ini bermanfaat ya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *